Rabu, 11 Maret 2015

pisang bolen bandung



Pisang bolen bandung ini aku buat karena masih punya kulit pastry yang siap pakai, dan pisang raja yang sudah sangat matang di dalam kulkas, akhirnya di buat pisang bolen sebagai cemilan kakak and adek sepulang sekolah nanti, lumayan biar gak jajan diluar, untuk kulit pastry ini lebih baik membuat sendiri akan lebih gurih dan lebih nikmat, btw karena masih punya kulit pastry sisa membuat zuppa soup sayang kalau di buang, lebih baik dimanfaatkan


Pisang bolen bandung

Bahan-bahan
Kulit pastry siap pakai potong menjadi 4 bagian
5 buah pisang raja matang, kukus sebentar
Dark cooking chocolate
Keju chedar, potong-potong 
1 kuning telur dan 1 sdt minyak goreng campur untuk olesan
Keju chedar parut untuk taburan 
Meisis secukupnya untuk taburan

Cara membuat
1. Tipiskan kulit pastry
2. Potong pisang menjadi 4 bagian
3. Tata pisang, DCC, dan keju diatas kulit pastry
4. Bungkus seperti melipat amplop
5. Tata di loyang yang telah dialas kertas roti, dan di oles mentega tipis
6. Oles permukaan dengan kuning telur
7. Beri bahan taburan
8. Panggang pada suhu 200 °C selama 30 menit, sajikan

Good luck....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar