Jumat, 29 Mei 2015

Macaroni schotel



Lagi pengen buat macaroni schotel, xixixi...., makanan londo...,kesukaan anak-anak, entah kenapa kalau beli anak2 suka gak doyan, tapi kalau bundanya yang buat, pasti suka rebutan hadeeeh...., #pake muji diri sendiri qqqqqq, kemarin sudah beli bahan-bahannya, langsung pengen dieksekusi  cuma belum sempat, baru bisa hari ini, berikut resepnya yaaaaa

Macaroni schotel
By : Dyah bunda fatih&akbar

Bahan :
200 gr macaroni (rebus)
150 gr daging giling
3 lembar smoked beef, potong kecil
2 buah sosis sapi
1 buah wortel (aku pakai ukuran kecil)
2 butir telur (kocok lepas)
400 ml susu cair
150 gr keju cheddar
50 gr keju mozarella
1/2 buah bawang bombay
2 siung bawang putih
Pala secukupnya
Gula
Garam
Lada
Margarine

Saus Bolognaise :
1 sdm margarine
4 buah tomat cincang kasar
100 gr daging giling
Saos tomat secukupnya
1 buah bawang putih
1/2 buah bawang bombay
Gula 
Garam
Lada
Oregano
Basil

Cara membuat
Panaskan margarine, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu, masukkan daging giling, masak hingga daging berubah warna,tambahkan saus tomat, masukkan bumbu-bumbunya, tambahkan tomat cincang masak hingga mengental




Saus putih
250 ml Susu cair
100 gr Keju cheddar
3 sdm terigu
2 sdm margarin
Gula
Garam
Lada

Cara membuat:
Panaskan margarine,masukkan terigu, aduk rata, tambahkan susu cair sedikit demi sedikit, masukkan bumbu-bumbu, tambahkan keju cheddar aduk sampai terlihat licin dan merata

*Ada dua macam saus, silahkan dipilih saus yang disukai , keduanya sama enaknya...qqqq

Cara membuat :
1. Panaskan margarine, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi, masukkan daging giling, smoked beef,sosis dan wortel aduk rata
2. Masukkan macaroni, susu cair, keju dan telur, tambahkan bumbu-bumbu aduk kembali
3. Tuang dalam aluminium  cup atau pinggan tahan panas, kukus hingga terlihat set, angkat kemudian beri saus sesuai selera, beri topping keju cheddar parut, panggang kurang lebih 15-20 menit, angkat dan sajikan

Tidak di anjurkan bagi yang sedang diet....xixixi....😀




Yuuuuuuuk, test test.... ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar