Jumat, 20 Februari 2015

Bahan kue

Dalam proses pembuatan kue, diperlukan bahan-bahan kue, dibawah ini ada beberapa bahan membuat kue yang akan saya jelaskan

Tepung terigu

Kesalahan dalam memilih tepung untuk membuat adonan kue akan mempengaruhi cita rasa dari kue tersebut sehingga mengurangi nilai jual, 
Tepung terigu terdiri dari tepung terigu protein tinggi, sedang (all purpose flour),rendah. Disebut tepung protein tinggi karena kandungan gluteinnya tinggi sekitar 11%-13% atau bahkan lebih. Apabila bertemu dengan cairan, akan mengembang dan mengikat dengan kuat sehingga terbentuk adonan yang sangat liat. Tepung ini biasanya digunakan untuk membuat roti, donat, pastry, kulit martabak. Contoh yang beredar di pasaran adalah cakra kembar,kereta kencana. Keduanya adalah produk bogasari..., biasanya aku menggunakan cakra kembar.
Tepung protein sedang, kadar proteinnya sekitar 8%-10%, digunakan untuk adonan kue yang mempunyai tekstur lembut dan masih bisa mengembang, tepung ini bisa digunakan untuk macam macam kue biasannya disebut tepung serba guna, seperti cake, wafel, kue tradisional, dan gorengan. Contoh yang beredar di pasaran adalah gunung bromo, dan segitiga biru. Tepung protein rendah adalah tepung yang kadar proteinnya sekitar 6%-8%, biasanya digunakan untuk adonan kue yang bertekstur renyah dan crunchy, seperti kue - kue kering, cookies, pie, contohnnya roda biru, dan kunci biru, keduanya adalah produk bogasari

 Tepung protein rendah

Tepung protein tinggi


Tepung terigu protein sedang ( all purpose flour)



Naaaah...., sudah tau kaaan perbedaan tepung terigu dan kegunaannya, jangan sampai salah yaaaa...


Mentega

Dulu awal mengenal perbakingan, aku kira mentega dan margarine itu sama, ternyata setelah banyak browsing artikel tentang perbakingan ternyata beda lhoooo... mentega dan margarin, mentega berasal dari lemak hewan(hewani), warnanya pucat, mudah lumer di suhu ruangan, bertextur sangat lembut disuhu hangat, beraroma wangi susu, mengandung vitamin A,D, protein dan karbohidrat, ahli nutrisi mengatakan bahwa mentega dan margarine mempunyai kalori yang sangat tinggi (fat kalori), disarankan untuk tidak mengkonsumsinya secara berlebihan, contoh yang beredar di pasaran adalah merk orchid, wijsman, ellie and vire, anchore dll









Margarine

Margarine berasal dari lemak tumbuhan (nabati), warnanya lebih kekuningan, lebih kaku, tidak gampang lumer di suhu ruangan Contohnya dipasaran seperti blue band, simas, filma, palmia dll
Jadi margarine dan mentega mempunyai kelebihan dan kekurangan sebagai bahan dasar membuat kue;




Margarine : aromanya tidak seenak mentega, tetapi daya emulsinya lebih bagus, sehingga membuat tekstur kue lebih bagus
Mentega    :  aromanya lebih enak, teksturnya terlalu lembut, daya emulsinya kurang bagus, sehingga membuat tekstur kue kurang padat atau rapuh
(Sumber:  www.menuinternasional.com/membedakan margarin-mentega-html)


Dibawah ini ada beberapa bahan untuk membuat kue yang belum bisa aku jelaskan satu persatu, coz moodnnya sudah mulai berkurang neeeeh......., aku share penampakannnya aja dulu yaaaaa, lain waktu aku jelaskan...#edisi mata sudah ngantuk banget...he..he..he


















Tidak ada komentar:

Posting Komentar